SAYURAN SLADA


A. PENGERTIAN SELADA

Selada atau daun sla (Lactuca sativa) adalah tumbuhan sayur yang biasa ditanam di daerah beriklim sedang maupun daerah tropika. Kegunaan utama adalah sebagai salad. Selada digunakan dalam berbagai hidangan, termasuk sup, sandwitch, dan bahkan bisa dipanggang. Celtuce (selada asparagus) adalah salah satu jenis yang dihasilkan dari batangnya, yang dapat dimakan mentah atau dimasak. Selama ribuan tahun digunakan manusia, ia telah memperoleh nilai religius dan terapeutik di samping penggunaan utamanya sebagai sayuran. Awalnya, Eropa dan Amerika Utara mendominasi pasar selada, tetapi pada akhir abad kedua puluh, konsumsi selada telah menyebar ke seluruh dunia. Pada tahun 1969, produksi selada dan sawi putih dunia mencapai 27 juta ton, dengan China menyumbang 56% dari total.

B. MANFAAT SELADA

Berikut adalah beberapa manfaat sayuran selada bagi kesehatan tubuh diantaranya yaitu sebagai berikut:

1. Menjaga hidrasi kulit

Selada memiliki kandungan air sebanyak 98 persen. Hal ini membantu tubuh untuk tetap terhidrasi dengan baik. Ketika tubuh terhidrasi dengan baik, maka kondisi ini juga akan membuat kesehatan kulit semakin optimal. Kulit akan terhindar dari kondisi kering, kusam, hingga gatal.

2. Mengoptimalkan kekuatan tulang

Sayuran ini tinggi akan vitamin K di dalamnya. Memenuhi kebutuhan vitamin K mampu mengoptimalkan kesehatan tulang menjadi lebih kuat. Selain mengandung vitamin K, selada juga mengandung kalsium yang bisa membantu untuk memperkuat tulang. 

3. Mengoptimalkan penglihatan

Selada mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Vitamin ini berperan dalam menjaga kesehatan mata. Dengan terpenuhinya vitamin A dalam tubuh, ini bisa membantu kamu dalam meningkatkan kualitas penglihatan. Bahkan, kamu bisa terhindar dari penyakit katarak hingga degenerasi makula.

4. Menurunkan kadar kolesterol

Mengonsumsinya bisa membantu kamu untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Ketika kadar kolesterol terkontrol dengan baik, kondisi ini membuat kamu terhindar dari penyakit jantung.

5. Membantu menurunkan berat badan

Jika kamu sedang dalam program diet untuk menurunkan berat badan, tidak ada salahnya mencoba masukkan selada ke dalam menu diet kamu. Selada mengandung serat dan rendah kalori sehingga cocok untuk membantu menurunkan serta mengontrol berat badan.

6. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan potasium dalam sayuran ini mampu membantu menjaga kesehatan jantung. Hal ini membuat kamu terhindar dari berbagai gangguan kesehatan pada jantung.

7. Menurunkan tekanan darah

Selain menjaga kesehatan jantung, kandungan potasium juga sangat baik bagi pengidap tekanan darah tinggi. Pasalnya potasium bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan cara mengurangi efek natrium dan melebarkan pembuluh darah.

8. Membuat kulit menjadi lebih kencang

Kandungan vitamin A dalam sayuran ini juga bermanfaat untuk kesehatan kulit. Ketika vitamin ini dapat terpenuhi dengan baik, maka kulit akan tampak lebih kencang, lembut, dan sehat.

9. Mengoptimalkan sistem imun tubuh

Berbagai kandungan vitamin dan mineral dalam selada mampu mengoptimalkan sistem imun tubuh. Bahkan, kandungan vitamin A di dalamnya mampu meredakan infeksi, peradangan, serta kerusakan sel.

10. Mencegah kanker

Selada merupakan sayuran hijau yang kaya akan antioksidan. Kandungan tersebut mampu melindungi tubuh dari berbagai paparan radikal bebas yang bisa memicu munculnya dan perkembangan sel kanker.

11. Mencegah komplikasi kehamilan

Pada ibu hamil, selada bermanfaat untuk menurunkan berbagai risiko komplikasi kehamilan. Sebab, sayuran ini mengandung folat yang baik untuk kesehatan. Kandungan folat terbukti mampu menurunkan risiko cacat pada janin.

12. Mencegah kelelahan

Selada mengandung folat yang membantu proses produksi sel darah merah yang sehat. Ketika sel darah merah yang sehat terpenuhi dalam tubuh, maka kamu akan terhindar dari kondisi kelelahan terus menerus. 

13. Menjaga kesehatan gusi dan gigi

Sayuran ini juga mengandung vitamin C yang baik, khususnya pada selada jenis Romaine. Terpenuhinya kebutuhan vitamin C dalam tubuh membantu mengoptimalkan kesehatan gusi dan gigi menjadi lebih sehat.


“Terkenal sebagai lalapan, selada ternyata mengandung vitamin dan nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Ada banyak manfaatnya, mulai dari menjaga kesehatan kulit hingga mengoptimalkan sistem imun tubuh.”



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SAYURAN DAUN KELOR

  A. PENGERTIAN SAYURAN DAUN KELOR Daun kelor atau Moringa oleifera adalah tanaman tropis dengan ciri fisik berwarna hijau sampai hijau keco...